Beranda Daerah Soal Sanggahan Humas PT. Tiran Mineral, IPMKU : Hanya Omong Kosong dan Pembenaran

Soal Sanggahan Humas PT. Tiran Mineral, IPMKU : Hanya Omong Kosong dan Pembenaran

0
Soal Sanggahan Humas PT. Tiran Mineral, IPMKU : Hanya Omong Kosong dan Pembenaran

Ikatan pemuda mahasiswa Konawe utara -Jakarta menyoroti terkait pernyataan humas PT. Tiran yang mengatakan bahwa aksi yang kami lakukan hanyalah opini sesat

Ketua umum IPMKU-Jakarta Pandi Bastian mengatakan bahwa sanggahan humas PT. Tiran mineral dinilai hanya omong kosong dan melakukan pembenaran Diketahui bersama Sejak tahun 2021 sampai sekarang pembangunan Smelter PT Tiran Mineral kami nilai Fiktif karna keadaan di lapangan tidak ada satupun pembangunan Terkait adanya Pembangunan Smelter tersebut, dimana letak Pencemaran nama baik kalau kritikan teman-teman terbukti dengan hasil investigasi di lapangan

Lanjut Pandi Bastian mengungkapkan perkataan humas pt tiran adalah blunder atau omong kosong yang dimana pandi mengatakan bahwa Tidak ada LSM maupun Pemuda Konawe Utara menolak smelter

“Tidak ada pemuda konut yang menolak smelter malahan kami dan lembaga lain berjuang agar smelter pt tiran mineral segera di bangun bukan malah asik melakukan penambangan Dan penjualan ore nikel di iup eks Celebes” ujarnya

Bukan cuman itu untuk kendala air kami rasa perkataan itu tidak masuk akal bayangkan dari 2021 melakukan penambangan kok baru sekarang mengatakan ini terkendala air bukankah sebelum mendirikan smelter harus punya kajian dasar dan pelaporan untuk mendapatkan izin

Sehingga Pandi, kami akan terus mengawal sampai benar-benar ada titik terang, terkait pembangunan smelter pt . Tiran mineral didesa waturambaha kec. Lasolo kepulauan kab . Konawe utara, Dan akan mendesak seluruh Instansi di Pusat Turun di kelapangan Site Waturambaha untuk melihat secara langsung fiktifnya pembangunan smelter PT Tiran Mineral

Dan pandi juga menantang Humas PT Tiran Mineral untuk membuka data berapa jumlah tongkang yang di keluarkan di iup eks celebes yang merupakan cadangan nikel terbesar di sulawesi Tenggara , tutupnya