Beranda Politik Tiga Partai Pengusung, Ajukan Dua Nama Wakil Wali Kota Kendari

Tiga Partai Pengusung, Ajukan Dua Nama Wakil Wali Kota Kendari

0
Tiga Partai Pengusung, Ajukan Dua Nama Wakil Wali Kota Kendari

PETASULTRA.COM : KENDARI – Tiga partai pengusung calon wakil Wali Kota Kendari yakni PAN, PKS dan PKB akhirnya mengajukan dua nama yang bakal menemani Sulkarnain dalam memimpin Pemerintah Kota (Pemkot) Kendari.

Proses pencalonan Wakil Wali Kota Kendari tersebut merupakan penjaringan yang dilakukan oleh Tim tiga partai pengusung, Dimana terdapat ratusan ribu masyarakat kota Kendari menunggu dan mempertanyakan siapa wakil Wali Kota yang akan memimpin Kota Kendari.

Hal tersebut dikatakan langsung oleh Ketua Tim Partai pengusung, Sukarman AK. Dalam pres conference-nya, Senin (4/3/2019).

 

 

 

 

” Semua kita sepakat tidak menggunakan lagi pemenangan ADP-SUL Kenapa? karena sudah dilantik. Sehingga karena itu, kita sepakat membuat Tim partai pengusung Calon Wakil Wali Kota Kendari sesuai UU 19 tahun 2015, “bebernya

Tambah Sukarman,”Jadi pada rapat pertama itu teman-teman dari PKB sudah mengusukan Rachman Tawulo dan Dari PAN itu dr Siska Karina Imran, “ucapnya

Meski demikian salah satu dari tiga partai pengusung tersebut yakni PKS, rupanya belum merekomendasikan untuk pengusulan calon Wakil Wali Kota-nya.

” Pada saat itu teman-teman dari PKS belum mengusulkan calon karena masih dalam proses tahapan internal partai, dan Ingat kita punya komitment saat rapat 3 kali itu dan sudah ada putusannya, “beber Ketua Komisi III DPRD Provinsi Sultra

Kemudian lanjut Sukarman, “Sehingga kita mengusulkan dua nama itu ke DPRD Kota Kendari, dan pada Kamis, (28/2/2019) kemarin hasil rapat kami sudah masuk ke Wali Kota, “pungkasnya

 

Laporan : Falonk