PETASULTRA.COM – KONUT. Banjir terjadi di Desa Puusuli kecamatan andowia kabupaten konawe utara, hal itu menjadi perhatian sekelompok Mahasiswa – Mahasiswi Kecamatan Molawe.

Mereka yang prihatin dengan kondisi banjir ini memberikan perhatian pada korban banjir dengan memberi bantuan langsung ke lokasi banjir, Selasa (11/06/2019).

[artikel number=5 tag=”banjir”]

Menurut Sekdes setempat Arus banjir yang deras serta kurangnya fasilitas perahu membuat kurangnya bala bantuan bagi korban banjir, “tim kesehatan dan bantuan lain itu tidak sampai karena akses sulit,” jelasnya.

Hal dramatis terjadi pada korban banjir dimana ditemukan seorang anak kecil berusia 4 tahun yang tersiram air panas segera dievakuasi dengan perahu dan selanjutnya di angkut menggunakan mobil untuk dbawa kerumah sakit wanggudu.

Kondisi banjir Konut

Sedangkan Jefri dan Risayanti selaku perwakilan Mahasiswa menyayangkan minimnya bantuan bagi korban banjir, mereka berharap basarnas segera memberikan bantuan dilokasi tersebut karena banyak warga yang sakit dan kekurangan obat – obatan juga pakaian serta alat masak dan lainnya. (Ponimin)

Baca Juga  Gerak Cepat Dompet Dhuafa Buka Posko Bantuan Bagi Korban Banjir